Tim Divisi Humas Polri Berangkat ke Jepang untuk Studi Banding Kehumasan dan Manajemen Media

22 October 2024 - 16:38 WIB
Divisi Humas Polri

Tribratanews.tribratanews.com - Hari ini, Selasa (22/10) Tim Divisi Humas Polri resmi berangkat menuju Jepang untuk melaksanakan kunjungan kehumasan yang bertujuan melakukan studi banding dengan Kepolisian Jepang. Keberangkatan tim yang dipimpin oleh Brigadir Jenderal Polisi Tjahyono Saputro, Kepala Biro Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi, berlangsung di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Terminal 3.
Baca Juga: Menteri PPPA Berkomitmen Lanjut Perjuangkan Hak Perempuan dan Anak

Rombongan yang terdiri dari sepuluh anggota ini diharapkan dapat memperdalam pemahaman tentang praktik dan strategi kehumasan yang diterapkan oleh Kepolisian Jepang. Sebelum keberangkatan, Brigadir Jenderal Tjahyono menekankan pentingnya pertukaran pengetahuan dan pengalaman dalam meningkatkan kinerja komunikasi publik Kepolisian Indonesia.

Kunjungan ini menjadi langkah strategis bagi Divisi Humas Polri untuk memperkuat hubungan bilateral antara kedua negara. Tim Divisi Humas Polri optimis bahwa hasil dari studi banding ini akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan Kehumasan bagi Kepolisian Indonesia.

(ta/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment