Tribratanews.tribratanews.com – Jakarta. Sebanyak 160.143 orang pemudik kembali dari Pulau Sumatera menuju Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni, Lampung. Angka ini baru mencapai 40 persen dari total pemudik yang menyeberang beberapa hari lalu.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad SH.,M.Si., mengatakan total kendaraan yang tercatat berangkat dari Pelabuhan Bakauheni hingga saat ini sebanyak 38.945 kendaraan.
"Jumlah penumpang naik dari Pelabuhan Bakauheni sebanyak 160.143 orang," kata saat Kabid Humas Polda Lampung saat dihubungi, pada Minggu (08/05/22).
Kabid Humas Polda Lampung menyatakan dari 38.945 kendaraan itu, sebanyak 18.071 di antaranya merupakan kendaraan roda dua. Sementara, sebanya 19.752 adalah kendaraan soda empat.
Ada pula 538 kendaraan bus dan 584 truk turut ikut naik kapal dari Pelabuhan Bakauheni. Berdasarkan data Kementerian Perhubungan, sejak Selasa (3/5) hingga Sabtu (7/5) baru 364.673 pemudik yang kembali ke Jawa melalui Bakauheni.
Adapun berdasarkan data Kemenhub, total penumpang yang berangkat dari Merak menuju Sumatera mulai H-10 sampai dengan hari H Lebaran yaitu sebanyak 894.063 orang. Artinya, baru sekitar 40,78 persen pemudik yang kembali ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni.
Untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan, pemerintah meminta masyarakat untuk mengatur jadwal ulang kepulangan dengan menghindari waktu puncak arus balik.
Budi menegaskan pemerintah akan memberikan relaksasi dengan membolehkan pekerja untuk cuti setelah tanggal 8 Mei 2022 dan mengizinkan anak-anak untuk sekolah daring (online).
Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengingatkan masyarakat yang akan pulang dengan kapal untuk mmebeli tiket secara daring. Ia mengatakan tidak ada lagi penjualan tiket di pelabuhan.
"Pastikan pemudik membeli tiket ferry hanya di website & Aplikasi ferizy.com atau di mitra resmi ASDP, yaitu Indomaret, Alfamaret, Agen BRILink dan Agen Finpay. Dan untuk memastikan ketersediaan tiket dan memperlancar pelayanan di pelabuhan, pastikan sudah membeli tiket minimal 1 hari atau maksimal 60 hari sebelum keberangkatan," ujar Shelvy.
Sebanyak 160.143 Pemudik Kembali Via Bakauheni, 60 Persen Masih di Sumatera
8 May 2022 - 20:36
WIB
in
Nasional
Sign in to leave a comment