Presiden Jokowi Berharap Timnas Indonesia U-23 Melaju ke Olimpiade 2024

1 May 2024 - 09:30 WIB
Source Foto: Antara

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih berharap timnas Indonesia U-23 bisa melaju ke Olimpiade Paris 2024, meski telah dikalahkan Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 di Qatar pada Senin (29/4).

Menurut Presiden Jokowi, peluang Indonesia untuk lolos ke Olimpiade masih dua kali, yaitu dengan memenangi pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 atau dengan memenangi pertandingan playoff antarbenua melawan Guinea pada 9 Mei 2024 mendatang.

Baca Juga: Salah Satu DPO Kasus Pembakaran Rumah dan Pencurian Motor Berhasil diamankan Tim Resmob Polres Kupang

“Ya kita harapkan bisa masuk, kalau tidak salah masih ada pertandingan lagi nanti dengan Guinea. Kalau feeling (menurut perasaan) saya (timnas Indonesia) masuk Olimpiade, insyaallah,” ujar Presiden Jokowi, Selasa (30/4/24).

Merespons kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Presiden menilai hasil itu adalah hal biasa. “Ya sebuah pertandingan itu pasti ada yang menang ada yang kalah. Dan tadi malam saya melihat semangat dan perjuangan kerasnya timnas U-23 meskipun memang belum membuat kemenangan,” ungkap Presiden Jokowi.

Timnas Indonesia U-23 takluk dengan skor 0-2 dari Uzbekistan U-23 pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha.

(ndt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment