Polisi Ajak Masyarakat Menjaga Kamtibmas Menuju Pemilu Damai 2024 di Tangerang Kota

23 December 2023 - 23:00 WIB
Antaranews

Tribratanews.tribratanews.com - Tangerang. Kepala Kepolisian Resor Metro Tangerang Kota, Kombes. Pol. Zain Dwi Nugroho, S.H., S.I.K., M.Si., mengajak masyarakat untuk terus menjaga Kamtibmas menuju Pemilu damai tahun ini.

"Perbedaan pilihan bukanlah penghalang dalam menjaga persaudaraan, persatuan dan kesatuan,” ujar Kapolres, dilansir dari Antaranews, Sabtu, (23/12/23).

Oleh karena itu sebagai bagian dari kegiatan Operasi Mantap Brata Cooling System, Polres Metro Tangerang membagikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat.

Baca Juga: Guna Turunkan Polusi Udara, Transjakarta Tambah Pengoperasian 26 Bus Listrik

Penyerahan paket sembako tersebut merupakan program prioritas Kapolri yakni prediktif, responsibiitas, transparan dan berkeadilan (Presisi) serta menjaga situasi Kamtibmas menjelang Pemilihan Umum 2024.

"Pembagian bansos Polri Presisi untuk Negeri Operasi Mantap Brata Cooling System itu dalam rangka memelihara Kamtibmas menuju Pemilu Damai 2024," jelasnya.

Selanjutnya ia mengungkapkan bahwa pelaksaan kegiatan pembagian Bansos Polri Presisi tersebut menyasar kepada masyarakat yang kurang mampu dan anak yatim yang membutuhkan.

Pendataan dilakukan sebelumnya melalui bhabinkamtibmas maupun polisi RW agar tepat sasaran di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

Ia mengungkapkan dengan adanya pembagian bansos tersebut, diharapkan dapat membantu dan meringankan beban ekonom masyarakat bagi yang menerimanya dan bermanfaat untuk keluarga.

“Kami hadir di tengah-tengah sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat. Semoga ini sedikit dapat meringankan masyarakat yang menerimanya,” tutupnya.

(fa/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment