Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI/Polri di Hotel Sultan, Jakarta.
Dalam amanatnya, menurut Presiden Jokowi, disampaikan mengenai pentingnya visi yang sama antara TNI dan Polri. Terlebih, mengenai pembagian tugas dan wilayah dalam menghadapi berbagai situasi serta tantangan.
Baca juga : Presiden RI Hadiri Rapim TNI-Polri 2023
"Jadi tadi saya sampaikan mengenai yang namanya investasi, yang namanya hilirisasi, kemudian yang berkaitan dengan kebakaran hutan, yang berkaitan dengan menjaga kondusifitas di tahun politik. Saya rasa garis besar itu," ungkap Presiden Jokowi di lokasi Rapim TNI-Polri, Rabu (8/2/23).
Presiden Jokowi menegaskan, terkait pengamanan jelang Pemilu 2024, ia meyakini bahwa TNI dan Polri sudah mengerti apa yang harus dilakukannya. Bahkan, TNI dan Polri diyakini tahu bagaimana menjaga kondusifitas di tahun politik ini.
"Nggak ada, saya kira TNI-Polri sudah tahu apa yang harus dikerjakan. Yang paling penting menjaga kondusifitas di tahun politik dan tidak terlibat dalam politik praktis," jelasnya.
(ay/af/hn/um)