Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mempersiapkan dengan matang pengamanan Paus Fransiskus saat mengunjungi Indonesia pada Selasa (3/9/2024). Berbagai persiapan pengamanan melalui Operasi Tribrata Jaya 2024 sudah dilakukan, salah satunya dengan menggelar Tactical Floor Game (TFG).
Kegiatan TFG yang dipimpin Dankor Brimob Komjen Pol Imam Widodo selaku Kaops Tribrata Jaya 2024 didampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto (Wakaops), bertempat di Mapolda Metro Jaya, Jumat (30/8) hari ini. Kepala Biro Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi (PID) Divisi Humas Polri selaku Kasatgas Humas Brigjen Tjahyono Saputro mengatakan, operasi pengamanan kedatangan Paus Fransiskus dan kegiatan event International Sustainability Forum (ISF) 2024, dimulai dari 2-7 September mendatang.
"Pada hari ini kita melaksanakan Tactical Floor Game (TFG) yang dipimpin oleh Ka Ops Tribrata Jaya 2024 dan sebelumnya pelaksanaan Latihan Pra Operasi (Latpraops) pada tanggal 28 Agustus 2024," ujar Brigjen Tjahyono dalam keterangannya.
Ia mengatakan, dalam operasi ini ada delapan satgas dengan jumlah kekuatan 4.730 personel. Pada pelaksanaan pengamanan nanti, satgas dari masing-masing fungsi kepolisian tersebut sudah mengetahui tugasnya. Melalui TFG kali ini, personel sudah bisa mengambil cara bertindak jikalau ada gangguan-gangguan keamanan ketika kedatangan Paus Fransiskus dan pelaksanaan ISF yang berlangsung di GBK
*Kaops Tribrata Jaya menyampaikan agar masing-masing Kasatgas wajib mengetahui dan memahami bagaimana cara bertindak selama pengamanan, sehingga mampu memploting personel beserta perlengkapan yang harus disiapkan," jelas Brigjen Tjahyono.
"Kemudian, skenario-skenario juga dilatihkan terkait situasional yang terjadi seperti bencana alam dan hal-hal lain yang sifatnya mengganggu daripada pelaksanaan kegiatan ini," sambungnya.
Lebih lanjut dalam Operasi Tribrata Jaya 2024, Polri akan bekerjasama dengan Paspampres, TNI, BNPT, BSSN, dan BNPB. "Dimana dalam pelaksanaan Tactical Floor Game gabungan bersama TNI yang akan dilaksanakan di Mabes TNI Cilangkap pada 1 September 2024," terangnya.
Dirinya berharap dukungan dari masyarakat agar pelaksanaan pengamanan dalam rangka kedatangan Paus Fransiskus dan kegiatan ISF bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar "Semoga dalam pelaksanaan pengamanan ini berjalan dengan lancar dan tertib," ucapnya.
(ta/pr/nm)