Tribratanews.tribratanews.com – Bali. Pastikan pengamanan Ops Gapura Agung V 2022, Kapolda Bali, Irjen. Pol. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si., di dampingi Karo Ops Polda Bali, Kombes. Pol. Firman Nainggolan, cek pelaksanaan pengamanan delegasi dan lokasi konfrensi, serta hotel-hotel tempat inap para delegasi dari comand center Polda Bali ITDC Nusadua, pada Selasa, 12 juli 2022.
Ops Gapura tersebut dilaksanakan Polda Bali dalam rangka pengamanan kegiatan 3rd Finance And Central Bank Deputies Meeting (FCBD) & 3rd Finance Ministers And Cetral Bank Goverment Meeting (FMCBG).
Rangkaian konfrensi dari G20 ini akan dihadiri 70 delegasi menteri keuangan dari berbagai negara di dunia akan berlangsung selama 8 hari tanggal 11 hingga 18 juli di BICC westin Nusadua.
Kapolda Bali, Irjen. Pol. Putu Jayan Danu Putra S.H., M.Si., menegaskan kepada seluruh anggota yang terlibat Ops Gapura Agung V, agar melaksanakan tugas dengan baik sesuai SOP yang sudah ada dan penuh rasa tanggung jawab, selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan TNI maupun instansi terkait lainnya, sehingga dapat tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, serta jangan lupa selalu jaga kesehatan karena Ops ini berlangsung cukup lama.