www.tribratanews.com - Mataram. Kapolda NTB Irjen Pol. Mohammad Iqbal S.I.K., M.H. bersama Gubernur NTB Dr. Zulkieflimansyah Mendampingi Menparekraf RI Sandiaga Salahudin Uno meninjau pelaksanaan Vaksinasi & UMKM di Kantor Desa Rembitan, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah.
Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Kadinkes Prov. NTB, Kadis Pariwisata Prov. NTB, Wakil Bupati Kab. Lombok Tengah, Sekda Kab. Lombok Tengah, Kapolres Lombok Tengah, Camat Pujut, Kepala Desa Rembitan.
Dalam kunjungannya di NTB,Menteri Priwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno menjelaskan bahwa kegiatan Ini adalah Program Gercep dan Geber (Gerak cepat dan gerak bersama) dalam percepatan vaksinasi di NTB khususnya di kabupaten Lombok Tengah.
Menparekraf RI mengapresiasi Gubernur NTB dan Kapolda NTB atas kerja kerasnya dalam program percepatan serbuan vaksinasi. “Ini adalah Serbuan vaksinasi terbaik, sebab di Lombok tengah sendiri dosis pertama telah mencapai 70,4% sedangkan dosis kedua mencapai 31,8%.” Tutur Menparekraf RI.
Menparekraf RI juga menegaskan karena pentingnya vaksinasi serta penegakan protokol kesehatan dalam melawan pandemi Covid 19.
“Vaksin dan protokol kesehatan ialah resep dalam menghadapi kesiapan WSBK tahun ini serta Moto Gp tahun depan. Mari bangkit disaat sulit agar menang melawan Covid,” terangnya.
Dalam kesempatan tersebut juga Kapolda NTB menjabarkan bahwa capaian vaksinasi yang disebutkan oleh Menparekraf Sandi Uno tersebut ialah berdasarkan data P-Care, sedangkan data manual telah melebihi dari capaian yang dijabarkan oleh Menparekraf RI tersebut.
“Capaian manual dosis telah mencapai hampir 80% dan dosis telah mencapai 47,8% ini diakibatkan oleh kondisi geografis kabupaten Lombok Tengah sehingga pengisian P-Care sedikit terhambat. Ini adalah program kolaborasi yang terus dilakukan dalam mensukseskan vaksinasi di Lombok Tengah,” pungkas Kapolda NTB.