Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebutkan institusi Polri-TNI dan BUMN mempunyai andil yang cukup besar, sehingga terwujudnya angkutan Lebaran 2024, baik arus mudik maupun balik, yang berjalan lancar.
"Alhamdulillah, sudah selesai. Pertama, saya mengapresiasi semua pihak yang sudah melakukan effort yang banyak, dan effort itu ditunjukkan oleh militansi terutama TNI-Polri memberikan dukungan, dan para BUMN," ujar Menhub Budi, Kamis (18/4/24).
Menhub Budi mengatakan keberhasilan angkutan Lebaran 2024 tidak terlepas dari kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memberikan arahan terkait jalannya pelaksanaan angkutan Lebaran.
Baca Juga: Polda Metro Jaya : Sebanyak 8.725 Pemudik Langgar Ganjil-Genap saat Idul Fitri 1445 Hijriah
"Saya harus terima kasih kepada Pak Presiden, karena Pak Presiden sudah memberikan mandat kepada kami, melakukan mudik dengan baik, kami buat satu doa yakni 'mudik ceria penuh makna'. Nah, insya Allah itu terkabul," ujar Menhub Budi.
Meski begitu, Presiden Jokowi menilai tetap ada beberapa catatan yang perlu diperbaiki di antaranya kemacetan yang masih cukup panjang di Pelabuhan Merak, Banten, serta di beberapa ruas tol.
Menhub Budi menyambut baik masukan dan saran yang disampaikan oleh Presiden dan akan menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan penyelenggaraan tahun berikutnya.
"Ada beberapa kekurangan itu menjadi suatu fokus bagi kami, sehingga kami bisa laksanakan yang akan datang lebih bagus. Tapi, saya mengapresiasi semua pihak yang melakukan itu dan juga masyarakat, dan juga media yang sudah memberikan feedback kepada kami semua," tutur Menhub Budi.
(ndt/hn/nm)