Malam Puncak Penganugerahan Hoegeng Awards 2024 Digelar Hari Ini

12 July 2024 - 15:31 WIB
Detik.com

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Malam puncak penganugerahan Hoegeng Awards 2024 akan digelar hari ini (12/7/2024), pukul 19.00 WIB di The Tribrata Dharmawangsa, Jakarta. Terdapat 5 anggota polisi teladan terpilih yang akan menerima penghargaan Hoegeng Awards 2024.

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dan Chairman of CT Corp Chairul Tanjung (CT) dijadwalkan hadir dalam acara ini. Tak hanya itu, sejumlah menteri dan pimpinan lembaga di Tanah Air juga akan menghadiri malam puncak Hoegeng Awards 2024.

Acara akan dimeriahkan oleh penyanyi ternama Indonesia, Andmesh Kamaleng. Kemudian, didukung oleh PT Pertamina (Persero), PT Bank Mandiri (Persero), PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, GOTO, SIG, Alfamart dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.

Hoegeng Awards sendiri merupakan program yang kolaborasi detikcom dengan Polri untuk memberikan penghargaan bagi polisi-polisi teladan. Terdapat lima kategori penghargaan yang akan diberikan dalam Hoegeng Awards 2024, yaitu Polisi Berdedikasi, Polisi Inovatif, Polisi Berintegritas, Polisi Pelindung Perempuan dan Anak, serta Polisi Tapal Batas dan Pedalaman.

Baca Juga: Polda Bali Menggelar Jumat Curhat di Desa Sudimara

Seleksi dalam ajang ini dimulai dari penjaringan nama-nama polisi teladan yang diusulkan masyarakat sejak 26 Januari 2024 hingga 28 Maret 2024 pukul 24.00 WIB. Total 11.205 nama polisi teladan telah masuk ke form redaksi detikcom.

Belasan ribuan usulan itu kemudian dilakukan verifikasi dan seleksi awal oleh tim panitia Hoegeng Awards 2023. Nama-nama yang lolos verifikasi dan seleksi diserahkan ke Dewan Pakar Hoegeng Awards 2024, yakni Mantan Plt Pimpinan KPK Dr. Mas Achmad Santosa, S.H., LL.M., Anggota Kompolnas Poengky Indarti, S.H., LL.M., Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia Alissa Qotrunnada Wahid, S.Psi. Anggota Komnas HAM Putu Elvina, S.Psi., MM dan Wakil Ketua Komisi III DPR, Dr. Habiburokhman, S.H., M.H.

Setelah lolos, nama-nama calon pemenang diuji publik juga digelar mulai 13 Mei 2024 hingga 20 Mei 2024. Dalam tahap ini, detikcom menjaring masukan dari masyarakat mengenai para kandidat.

Berikut 15 polisi kandidat penerima Hoegeng Awards 2024:

Kandidat Kategori Polisi Berintegritas
•⁠ ⁠Brigjen. Pol. Indarto, Direktur Program Pascasarjana STIK Lemdiklat Polri
•⁠ ⁠AKBP Sri Wahyuni, Kabag Gadik Sepolwan Lemdiklat Polri
•⁠ ⁠Aiptu Supriyanto, Anggota Polres Lampung Tengah

Kandidat Kategori Polisi Tapal Batas dan Pedalaman
•⁠ ⁠AKP I Eka Berlin, Kasat Samapta Polres Nunukan, Kalimantan Utara
•⁠ ⁠Bripka Septinus Arui, Bhabinkamtibmas Kampung Ayambori, Manokwari
•⁠ ⁠⁠Aipda Wardika, Kanit Tipikor Satreskrim Polres Simeulue

Kandidat Kategori Polisi Pelindung Perempuan dan Anak
•⁠ ⁠⁠Bripka Alfin Nancy Tanauma, Banit Reskrim Polsek Biromaru
•⁠ ⁠⁠Aiptu Fransisca Dhamayanti, Kanit Binpolmas Sat Binmas Polres Lamandau
•⁠ ⁠⁠AKBP Rio Wahyu Anggoro, Kapolres Bogor

Kandidat Kategori Polisi Inovatif
•⁠ ⁠⁠Kombes. Pol. Bismo Teguh Prakoso, Kapolresta Bogor Kota
•⁠ ⁠⁠Bripka Imam Heri Susanto, Bhabinkamtibmas Pulau Sari, Tanah Laut, Kalimantan Selatan
•⁠ ⁠AKP Reza Pratama Rhamdani Yusuf, Kasat Lantas Polres Kukar periode 2021-2023

Kandidat Kategori Polisi Berdedikasi
•⁠ ⁠Iptu Made Ambo, Ps Kasat Binmas Polres Jayapura
•⁠ ⁠⁠Bripka Marwanto, Bhabinkamtibmas Desa Candi, Kecamatan Ampel, Boyolali, Jawa Tengah
•⁠ ⁠⁠Bripka Nurmansyah, Anggota Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan

(ay/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment