Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Koordinator Pusat Dewan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (Korpus Dema PTKIN) Se-Indonesia, Onky Fachrur Rozie, mengatakan kolaborasi mahasiswa dengan aparat kepolisian dalam menyikapi permasalahan bangsa semakin nyata. Hal itu dia sampaikan bertepatan dengan Hari Bhayangkara ke-76.
"Transformasi Polri saat ini juga terus aktif menjadi garda terdepan menjaga keutuhan bangsa dengan gerakan deradikalisasi di tengah masyarakat. Serta kolaborasi nyata dengan kita, sebagai mahasiswa, untuk terus menjaga nilai Pancasila di perguruan tinggi," kata Onky dalam keterangan tertulis, Jumat (1/7/2022).
Onky menyebut konsep Presisi mulai mengubah Polri. Dia juga menyebut Polri turut andil memulihkan negara dalam berbagai sektor.
"Polri yang Presisi tentu bertransformasi dan mampu mendorong pemulihan nasional pascapandemi di sektor kesehatan, perekonomian, dan sektor pendidikan," sambung dia.
Onky melihat langkah Polri menuju konsep Presisi adalah hal positif. Terutama berkaitan dengan permasalahan radikalisme dan terorisme di masyarakat hingga lingkungan kampus.
"Kita dari mahasiswa juga memandang positif langkah Polri Presisi yang selalu aktif menjaga keutuhan bangsa dan negara di tengah masyarakat dan perguruan tinggi dari rongrongan radikalisme dan terorisme," tutur dia.
Terakhir, dia berharap Polri terus berbenah.
"Di tengah Momentum HUT Polri ini juga, tentu kita sebagai mahasiswa dan masyarakat mengharapkan agar institusi Polri terus melakukan pembenahan dan perubahan ke arah positif," pungkas Onky.