Kepala Sespim Lemdiklat Polri Tinjau Kegiatan Penelitian dan Pengkajian Sespim Polri

19 November 2024 - 12:53 WIB
www.tribratanews.com - Ambon. Kepala Sespim Lemdiklat Polri Irjen Pol Drs Rakhmat Sunanto M.M, sambangi Polda Maluku, Kamis (18/11/21).

Kedatangan Rakhmat beserta rombongan dijemput secara langsung oleh Kapolda Maluku Irjen. Pol. Drs. Refdi Andri, M.Si., di Bandara Pattimura, Kota Ambon.

Dalam penjemputan turut diikuti Irwasda Maluku Kombes Pol Drs Edy Yudianto, dan beberapa pejabat utama Polda Maluku beserta Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease.

"Kepala Kepolisian Daerah Maluku Irjen. Pol. Drs. Refdi Andri, M.Si., melakukan penjemputan terhadap kedatangan Kepala Sespim Lemdiklat Polri Irjen Pol Drs Rakhmat Sunanto M.M, di Bandara Pattimura," ujar Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol Drs M. Rum Ohoirat.

Sempat beristirahat sambil bersilaturahmi di ruang transit VVIP Bandara Pattimura, rombongan Kepala Sespim Lemdiklat Polri kemudian menuju Swiss Bell Hotel.

Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol Drs M. Rum Ohoirat, mengatakan, kedatangan Kepala Sespim Lemdiklat Polri bersama rombongan dalam rangka kegiatan penelitian dan pengkajian strategi Sespim Polri semester II di Mapolda Maluku.

“Selain Polda Maluku penelitian juga dilakukan di beberapa Polres jajaran Polda Maluku. Ini untuk mempersiapkan kurikulum pendidikan dalam mempersiapkan pimpinan menengah yang Presisi di era 4.0,” pungkasnya.

Share this post

Sign in to leave a comment