Kapolda Sumut Berharap Masyarakat Tetap Jalankan Aktivitas dan Perhatikan Protokol Kesehatan

2 June 2020 - 10:22 WIB
www.tribratanews.com - Medan. Sebagai Wakil Ketua 2 Satgas Gugus Tugas Covid-19 Sumut, Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin,M.Si menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap menjalankan aktivitas dan memperhatikan protokol kesehatan.

Dalam penjelasannya, Kapolda Sumut mengatakan dalam pelaksanaan New Normal dalam menjalankan aktivitas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan. Ditempat keramaian seperti mall sentra pelayanan publik maupun pasar akan dipasangi tempat pencucian tangan serta menerapkan phsycal distancing. Untuk di sentra pelayanan publik sendiri akan dibatasi jumlah orang yang akan dilayani dan masyarakat yang berada disentra pelayanan Kepolisian juga akan diatur jarak tempat duduknya.

"Bagi personel Polda Sumut dan jajaran yang terlibat dalam operasi penanganan Covid-19 ini juga harus dilengkapi dengan APD, masker, sarung tangan maupun face shield untuk memastikan anggota tetap terjaga keselamatan ketika bertugas. Sedangkan bagi para pelaku usaha dan industri akan dibuat kesepakatan untuk pembagian shift para pekerja dan perlu dilakukan pengawasan oleh pemerintah dan dinas kesehatan serta TNI-Polri agar pelaksanaannya dapat berjalam dengan baik dengan tetap mengikuti protokol kesehatan," tambah Kapolda Sumut.

Terkait ketahanan pangan yang menjadi program pemerintah dalam memperbaiki perekonomian masyarakat akibat dampak Covid-19, Polda Sumut dan jajaran akan turut serta berperan mencari lahan dan melakukan penanaman sayur mayur maupun sektor perikanan. Harapannya melalui kegiatan ini dapat membantu perekonomian masyarakat dikarenakan masalah ekonomi sangat rentan menjadi penyebab terjadinya kriminalitas khususnya di masa pandemi Covid-19 dimana masyarakat kesulitan mencari nafkah," pungkas Kapolda Sumut.

(sm/bq/hy)

Share this post

Sign in to leave a comment