Tribratanews.tribratanews.com – Semarang. Puluhan pejabat TNI hadir di Yonkav 2/Turangga Ceta, Ambarawa dalam rangka Apel Komandan Satuan Kodam IV/Diponegoro Tahun Anggaran 2022, Senin (30/05/22).
Adapun tema yang diusung dalam acara tersebut adalah Sinergitas TNI-Polri.
Dalam kegiatan yang diikuti para Dandim, Danrem dan para komandan satuan TNI AD tersebut, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi hadir diundang sebagai salah satu pemateri. Di hadapan pejabat TNI AD yang hadir itu, Kapolda mengungkapkan sinergitas antara TNI dan Polri harus terus terjalin kuat di Jawa Tengah.
Hal ini dikarenakan, Jawa Tengah merupakan Jawa Tengah central gravity masyarakat di tingkat nasional. Apa yang terjadi di Jawa Tengah sering menjadi contoh bagi wilayah lain. "Selain itu sinergitas ini amat penting untuk sejumlah aspek penting dan itu sudah terbukti dan teruji.
Sinergitas TNI-Polri juga menjadi perwujudan kehadiran negara di tengah masyarakat," kata Kapolda dalam kegiatan yang juga dihadiri Pangdam IV/Diponegoro, Mayen TNI Widi Prasetijono itu.
Sejumlah aspek penting yang dijabarkan Kapolda adalah pentingnya sinergitas TNI-Polri dalam menjaga iklim investasi dan kemajuan ekonomi di Jawa Tengah.
Para investor dan pelaku usaha, membutuhkan kepastian hukum dan jaminan keamanan dalam menjalankan usaha. "Kepastian hukum dan jaminan situasi Kamtibmas yang sejuk, hanya bisa diberikan oleh TNI-Polri yang solid," tuturnya.