Kapolda Jateng: Kampung Siaga Sebagai Tempat Pemberdayaan, Edukasi dan Pemantauan Covid-19

4 June 2020 - 13:25 WIB
www.tribratanews.com. – Semarang. Kapolda Jateng dan Pemprov Jateng akan memberdayakan masyarakat dalam mempersiapkan kampung siaga Covid-19. Salah satu yang menjadi percontohan di kota Semarang adalah kampung siaga Covid-19 yang terletak di RW 6 Kelurahan Panggung Lor, Kecamatan Semarang Utara.  

Kapolda Jateng, Irjen Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St., M.K., yang didampingi Forkominda Kota Semarang menyampaikan bahwa dalam mencegah penyebaran covid-19 dan menghadapi new Normal didalam kampung siaga covid 19 harus ada edukasi, pembedayaan dan pemantauan kepada masyarakat  

“Tadi kita sudah keliling. Sangat luar biasa karena didalam kampung ini ada dapur umum, ruang isolasi mandiri dan pembuatan produksi jamu penambah imun. Ini sangat luar biasa kehidupan warga yang mengutamakan gotong royong. Dari warga untuk warga,” jelas Kapolda Jateng, Rabu (3/6/20).  

Selain itu, Kapolda Jateng juga menambahkan, pihaknya sudah menyiapkan kampung siaga covid-19 di 35 Polres jajaran. Untuk Jumlahnya sendiri, Kapolda Jateng menyebut telah menyiapkan 475 tempat yang akan diberdayakan oleh warga.  

“Minggu ini pihaknya akan menambah jumlah kampung siaga covid-19 ini sebanyak 870, sehingga diharapkan dengan cepat akan memutus mata rantai penyebaran virus corona,” terang Kapolda Jateng.


(wm/bq/hy)

Share this post

Sign in to leave a comment