Tribratanews.tribratanews.com - Jabar. Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen. Pol. Drs. Akhmad Wiyagus. S.I.K,.M.M membuka pengukuhan Volleyball turnamen Kapolri Cup 2024 bertempat di Aula Dit Lantas Polda Jabar, Selasa (20/8/24).
Kapolda Jabar pun menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang mendukung serta berkontribusi dalam persiapan tim bola volly putra dan putri. Ia menuturkan, turnamen bola volley ini adalah sebuah ajang yang bergengsi dan menjadi wadah untuk menampilkan bakat serta kemampuan.
Baca Juga: Polwan Polda NTT Rayakan Hari Jadi ke-76 dengan Kegiatan Kemanusiaan Donor Darah
"Melalui ajang ini kita tidak hanya berlomba untuk meraih prestasi tetapi untuk membangun semangat kebersamaan, sportifitas dan kerja sama tim yang solid,” ungkap Kapolda Jabar.
Dalam turnamen Kapolri Cup Volleyball rencananya akan dilaksanakan di Zona 4, yaitu terdiri dari tim Jabar, Jatim, Jateng dan DIY. Peserta tersebut terdiri dari 4 tim dari jajaran Polda yang akan berlaga, dan saat ini Polda Jabar.
“Sesudah pengukuhan tim volley baik putra dan putri, berjumlah 16 orang tim putri dan 17 orang tim putra serta 8 official yang akan mengikuti penyisihan di Zona 4,” jelasnya.
Kegiatan ini akan dilaksanakan mulai 21 Agustus sampai dengan 24 Agustus 2024 di Gor Padjajaran. Ia berharap, tim Jabar bisa melewati klasifikasi.
"Targetnya tentu Juara Jabar, dimana Juara itu menjadi take line kita,” ujarnya.
(ay/hn/nm)