Tribratanews.tribratanews.com - Morotai. Kabupaten Morotai, Maluku Utara, diguncang oleh gempa bumi dengan kekuatan 5,0 Magnitudo, Jumat (3/2/23). Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa terjadi pada pukul 07.05 WITA.
Baca juga : Kembali Erupsi, Gunung Semeru Keluarkan Letusan Hingga 700 Meter
Pusat gempa di laut atau 63 kilometer Barat Laut Daruba dengan kedalaman 19 kilometer. Tepatnya di 2,61 Lintang Utara dan 128,18 Bujur Timur. Getaran gempa dirasakan dalam skala intensitas MMI II dan MMI III di Kabupaten Morotai.
Menurut BMKG, getaran dengan skala intensitas MMI II dirasakan sejumlah orang dan menggoyangkan benda-benda ringan yang digantung. Sementara, MMI III getaran dirasakan nyata di dalam rumah.
(fz/hn/um)