www.tribratanews.com - Bangkabelitung. Kapolda Babel, Irjen Pol. Anang Syarif Hidayat meresmikan barak T.460 yang merupakan tambahan barak baru di Sekolah Polisi Negara (SPN) Lubuk Bunter. Kapolda Babel berharap dengan bertambahnya barak yang berasal dari hibah Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah tersebut akan dapat meningkatkan kualitas pendidikan khususnya dalam pencapaian sarana dan prasarana.
Menurut Kapolda Babel, dengan adanya barak tersebut produktivitas SPN Polda Bangka Belitung bisa mencapai 300 hingga 400 orang ke depannya untuk setiap putaran atau sekali pendidikan.
“Saat ini memang dengan jumlah siswa sebanyak 268 ini fasilitas sangat kurang terutama untuk barak. Tempat olahraga dojo yang digunakan sebagai barak. Jadi setahun bisa dilaksanakan sebanyak 2 kali dan bisa mendapatkan 700 sampai 800 personil polri yang baru,” jelas Kapolda Babel.
Kapolda Babel menambahkan dengan adanya tambahan barak baru tersebut diharapkan akan membuat siswa yang sedang menjalani pendidikan merasa nyaman dan hasil pendidikan yang diterima akan lebih baik lagi.