Tribratanews.tribratanews.com – Luwuk. Kapolsek Luwuk, AKP. Candra, S.H., M.H., menerima penghargaan dari Bupati Banggai Ir. H Amiruddin di lapangan Alun-alun Bumi Mutiara, Kelurahan Karaton, Kecamatan Luwuk, Rabu (17/8/2022) pagi.
Penghargaan sebagai Kapolsek Teladan 2022 ini diterima seusai pelaksanaan upacara bendera dan detik-detik proklamasi peringatan Ulang Tahun Ke-77 Republik Indonesia. Kepada awak media, Kapolsek Luwuk mengungkapkan, penghargaaan ini akan menjadi semangat dan motivasi pribadi serta sebagai abdi negara Kepolisian Republik Indonesia.
“Tentunya semangat dalam melaksanakan tugas kepolisian memberikan raaa aman bagi masyarakat dimana pun bertugas dan lebih bermanfaat bagi sesama,” ungkapnya.
Kapolsek Luwuk menyebutkan, penghargaan yang diterima ini juga atas dukungan dan petunjuk dari Kapolres Banggai, AKBP. Yoga Pruyahutama, S.H., S.I.K., M.H.
“Ini semua tidak lepas dari dukungan Kapolres Banggai beserta jajaran dan seluruh keluarga besar Polsek Luwuk yang selalu bersinergi dengan stakeholder san masyarakat,” sebutnya.
Kapolsek Luwuk menyatakan, akan terus meningkatkan pelayanan demi mencegah tindak kriminalitas dan menciptakan rasa aman dan nyaman.
“Kami akan terus hadir mendukung program pemerintah serta menghadirkan rasa aman di tengah-tengah masyarakat,” tandasnya.