Papua- Kegiatan KOTEKA ( Komunikasi Tokoh Masyaratak, Agama dan Adat) dilaksanakan oleh Binmas Noken wilayah Sarmi. Bentuk KOTEKA kali ini adalah dialog kebangsaan dengan tema "Membangun Jati Diri dan Membumikan Peran Mendorong Keberpihakan Terhadap Pemberdayaan Masyarakat Adat Asli Sarmi" pada 04 September 2024 Pukul 11.00WIT di Kantor LMA kab Sarmi Kampung Tafarewar Distrik Sarmi Kab. Sarmi.
Kegiatan dihadiri oleh Iptu Yulius Mapeni, SE, Bripka Muh Zaenal Arifin, SH dan Bripka Candra Gunawan S.Sos. beserta Aiptu David Waum, SH (KBO Sat Binmas)
,Bripka Musa Hamokwarong, SH (Kanit Binkamsa Sat Binmas) dan Brigpol Bambang Agus Susanto, SH.
Dalam dialog adat tersebut Iptu Yulius Mapeni memperkenalkan Satgas Binmas Noken Wilayah Sarmi. Poin pertama yang menjadi penekanan adalah menghimbau kepada Tokoh tokoh Adat dapat berpartisipasi dan berkontribusi dalam memelihara situasi Kamtibmas yang kondusif di Wilayah kab. Sarmi khususnya jika ada kelompok atau organisasi yang bersebrangan dengan idieologi negara Kesatuan Republik Indonesia.