Waspadai, Ini Sederet Gejala Awal Lupus pada Anak

14 May 2024 - 08:00 WIB
Ilustrasi

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Selain orang dewasa, lupus juga bisa dialami anak-anak. Simak beberapa tanda dan gejala lupus pada anak yang patut jadi kewaspadaan orang tua.

Dokter spesialis anak-konsultan, DR. Reni Ghrahani Dewi Majangsari mengakui sulitnya identifikasi lupus pada anak. Orang tua perlu diedukasi mengenai lupus pada anak agar penyakit bisa ditangani dan terkontrol.

Dilansir dari berbagai sumber, Sabtu (11/5/24), berikut sederet gejala awal lupus pada anak yang perlu diketahui, antara lain:

1. Demam berulang

Gejala awal yang paling mudah dikenali adalah demam berulang. Demam bervariasi, mulai dari demam tidak tinggi sampai demam tinggi.

"Kemudian sering juga anak mungkin dianjurkan rawat inap dengan [kecurigaan] berbagai jenis penyakit tetapi respons terhadap pengobatan kurang bagus," ujar DR. Reni.

Baca Juga: Polisi Usut Dugaan Pemalsuan Surat Penggelapan Jabatan PT SBS di Jambi

2. Kelelahan

Orang tua perlu memperhatikan kondisi fisik anak. Tanda awal lupus biasanya ditandai dengan kelelahan tanpa sebab yang jelas. Ia berkata, anak bisa tampak kelelahan meski tidak ada aktivitas intens atau berat.

"Cirinya, dia enggak mau main karena lelah. Kalau anak remaja, gampang mengeluh kalau lelah, lemah. Anak kecil mungkin tidak mengeluh, tapi enggak mau main," tuturnya.

3. Nyeri pada otot atau sendi

Tanda lain lupus pada anak berupa nyeri berulang pada otot atau sendi. Kondisi ini juga disebut nyeri muskuloskeletal. Nyeri terasa makin parah di pagi hari.

"Anak sering enggak bisa langsung aktivitas. Dikira males oleh orang sekitar," imbuhnya.

4. Penurunan berat badan

Anak mengalami penurunan berat badan cukup signifikan tanpa sebab jelas. Padahal, anak tidak sedang sakit atau turun nafsu makannya.

5. Kerontokan rambut

Kerontokan rambut bisa terlokalisir atau terjadi pada area tertentu. Kerontokan juga bisa terjadi secara terdistribusi, di mana rambut seolah menipis.

(sy/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment