Stres di Kerjaan Bisa Picu Stroke? Ini Penjelasannya

5 November 2024 - 06:45 WIB
Ilustrasi

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Bekerja merupakan salah satu cara manusia bertahan hidup. Dengan bekerja, Anda bisa mendapatkan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Akan tetapi, tak sedikit pekerja yang mengeluhkan beban kerja yang terlampau tinggi justru merusak kesehatan mereka. Penyakit stroke juga bahkan kerap dikaitkan dengan stres di lingkungan kerja.

Dokter spesialis saraf di Rumah Sakit Pondok Indah, Sahat Aritonang menyebutkan, stres memang jadi salah satu faktor risiko penyebab stroke. Begitu juga dengan stres akibat pekerjaan, sama-sama bisa memicu penyakit tersebut.

"Stres itu memang faktor risiko stroke. Stres berkepanjangan apalagi, ya, yang berasal dari tekanan kerja tentu bisa memicu stroke," ujarnya dikutip dari CNN, Minggu (3/11/24).

Stres akibat tekanan kerja ditambah gaya hidup yang tidak sehat bisa memicu hipertensi atau darah tinggi. Dari sini lah risiko stroke bisa muncul.

Stroke memang tak akan datang tiba-tiba. Stroke merupakan komplikasi dari penyakit lain seperti hipertensi.

Karena hal itu, Dr. Sahat mengingatkan para pekerja untuk menyadari jika mulai merasa lelah dan stres. Cari jalan keluar seperti beristirahat saat stres melanda.

"Harus dimodifikasi segera, misal lakukan pengobatan dan berkonsultasi dengan atasan terkait kendala di tempat kerja," tuturnya.

(sy/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment