Polri Pastikan Tidak Ada Tilang Bagi Pelanggar Gage di Tol saat Arus Mudik Lebaran 2022

16 April 2022 - 22:08 WIB

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Kabag Ops Korlantas Polri, Kombes. Pol. Eddy Djunaedi memastikan tidak akan ada sanksi tilang bagi pengendara yang melanggar kebijakan ganjil genap saat arus mudik lebaran 2022. Diketahui, Polri bakal menerapkan sistem ganjil genap untuk mengantisipasi kemacetan saat arus mudik lebaran 2022. Sistem tersebut diterapkan bersamaan dengan sistem one way.

"Tidak ada tilang. Kita mengajak masyarakat untuk tidak melanggar," jelas Kombes. Pol. Eddy Djunaedi, Sabtu (16/4/2022).

Kombes. Pol. Eddy Djunaedi menyatakan kebijakan ini hanya bersifat sosialisasi saja kepada masyarakat. Harapannya, masyarakat tidak akan melanggar kebijakan yang telah ditetapkan.

"Harapannya masyarakat cepat mengetahui dan memahami apa yang telah diatur," jelas dia.

Walaupun demikian, Ia masih enggan merinci terkait sanksi bagi pelanggar kebijakan gage saat mudik lebaran.

Sebaliknya, korps Bhayangkara masih bersikap pasif dan mengharapkan masyarakat untuk patuhi aturan.

"Lebih baik kita berpikir positif masyarakat mengetahui dan melaksanakan sesuai yang telah direncanakan," pungkasnya.

Share this post

Sign in to leave a comment