Polisi Berkoordinasi Dengan Bawaslu Terkait Pengamanan Kampanye Terbuka Capres dan Cawapres di NTB

11 January 2024 - 19:30 WIB
Lombokpost

Tribratanews.tribratanews.com - NTB. Satuan Tugas Operasi Mantap Brata Rinjani 2024 Polda NTB mendatangi kantor Bawaslu NTB. Pihak kepolisian berkoordinasi terkait jadwal kampanye terbuka yang akan dilaksanakan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di NTB.

“Satgas OMB melalui Subsatgas pam tempat kampanye, tim ranpam VIP, dan ran VIS melakukan koordinasi untuk mendapatkan informasi terkait jadwal kampanye capres dan cawapres,” ujar Kasatgas Humas OMB Rinjani 2024 Polda NTB. Kombes. Pol. Rio Indra Lesmana, S.H., S.I.K., dilansir dari Lombokpost, Rabu (10/01/24).

Koordinasi menjadi bagian tugas subsatgas pengamanan tempat kampanye, tim ranpam VIP, dan ran VIS pada OMB Rinjani 2024 di Polda NTB. Tujuannya mempermudah pengamanan yang dilakukan saat kampanye terbuka berlangsung.

Selanjutnya ia menyebutkan, mengingat saat kampanye terbuka berlangsung, massa akan datang dari berbagai penjuru, jumlah massa dari simpatisan, kader, hingga tim pemenangan yang datang bisa mencapai ribuan bahkan ratusan ribu. Sehingga rencana pengamanan harus dilakukan jauh sebelumnya.

Baca Juga: Pemerintah Akan Perpanjang BLT El Nino hingga Kuartal II-2024

Ia menyebutkan bahwa pihaknya tidak ingin kecolongan dari gangguan dan hal yang tidak diinginkan. Seluruh satgas dalam OMB Rinjani Polda NTB telah dan akan menjalankan tugas sesuai tupoksi masing-masing.

Termasuk yang dilakukan subsatgas pengamanan tempat kampanye dan tim ranpam VIP serta ran VIS.

“Koordinasi kami dengan Bawaslu NTB tidak bisa dipisahkan. Terutama terkait jadwal kampanye capres atau cawapres di wilayah NTB,” jelasnya.

Dari koordinasi yang dilakukan, subsatgas diharapkan dapat memperoleh informasi sehingga pengamanan dapat dipersiapkan dengan optimal. Terlebih, mereka yang akan datang ini merupakan capres dan cawapres yang membutuhkan pengamanan ekstra saat datang ke NTB.

Diakhir kesempatan ia mengungkapkan bahwa pihak kepolisian bertanggung jawab atas keamanan mereka saat datang kampanye di Bumi Gora. “Seluruh kegiatan yang dilakukan oleh satgas dan subsatgas OMB Rinjani Polda NTB sebagai upaya mewujudkan pemilu damai tahun 2024 di NTB,” tutupnya.

(fa/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment