Tribratanews.tribratanews.com - Padang. Kepolisian Daerah Sumatera Barat mendirikan 89 pos dalam melayani masyarakat dalam arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1443 Hijriah.
Kabid Humas Polda Sumbar , Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan bahwa membagi pos itu dalam tiga kategori yakni pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu dalam Operasi Ketupat Singgalang 2022 yang dimulai dari 28 April hingga 9 Mei 2022.
Tahun 2022 ini diperkirakan lebih dari 85.000.000 warga Indonesia alias hampir 30 persen jumlah penduduk pulang kampung alias mudik ke kampung halaman masing-masing untuk berlebaran setelah dua tahun tidak bisa karena pandemi virus Covid-19.
Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan banyaknya warga Minang di rantau tentu membuat arus mudik dan arus balik tahun ini ramai apalagi setelah dua tahun perantau tidak pulang ke kampung halaman.
“Kami prediksi memang arus lalu-lintas saat mudik maupun arus balik akan padat dan pos ini bertujuan memberikan kemudahan kepada pemudik,” tutup Kabid Humas Polda Sumbar