Polda Lampung Gelar Latihan Pra Operasi Patuh Krakatau 2023

8 July 2023 - 09:00 WIB
Foto: Antara

Tribratanews.tribratanews.com - Bandarlampung. Latihan Pra Operasi Patuh Krakatau 2023 digelar Polda Lampung dengan mengangkat tema patuh dan tertib berlalu lintas cermin moralitas bangsa. Hal tersebut disampaikan Karo Ops Polda Lampung Kombes. Pol. Amiludin Roemtaat, S.I.K., di Ruang Rupatama Polda Lampung, di Bandarlampung.

“Operasi patuh ini akan dimulai pada tanggal 10 Juli sampai dengan 23 Juli 2023 yang diikuti seluruh wilayah jajaran Polda Lampung, dengan sasaran kendaraan roda empat maupun roda dua,” ungkap Karo Ops Polda Lampung dilansir dari laman antaranews, Jumat (7/7/23).

Baca Juga:  MUI Apresiasi Polri yang Cepat dan Responsif Tangani Polemik Pimpinan Al Zaytun

Kombes. Pol. Amiludin Roemtaat menyebutkan operasi kali ini dalam rangka harkamtibmas bidang lalu lintas yang mengedepankan edukatif dan persuasif.

"Tujuan operasi ini untuk menurunkan angka pelanggaran lalu lintas serta kecelakaan lalu lintas serta untuk meningkatkan kualitas kepatuhan dan disiplin masyarakat," jelas Karo Ops Polda Lampung.

(bg/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment