Tribratanews.tribratanews.com - Sidoarjo. Puncak perayaan akbar satu abad NU akan digelar di GOR Delta Sidoarjo, Jawa Timur. Untuk memastikan kesiapan pengamanan acara tersebut.
Kapolda Jawa Timur Irjen. Pol. Dr. Drs. Toni Harmanto, M.H., didampingi Wakapolda Jawa Timur Brigjen. Pol. Drs. Slamet Hadi Supraptoyo, bersama Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Terry Tresna Purnama melakukan pengecekan GOR, Kamis, (2/2/23).
Baca juga : Kapolda Sulut Buka Latpraops Keselamatan Samrat 2023
“Kita kembali mengecek lokasi di lapangan langsung untuk melihat spot-spot yang nantinya dibanjiri oleh massa. Peninjauan ini kita lakukan sebagai tindak lanjut rapat koordinasi Forkopimda Jatim sebelumnya,” jelas Kapolda Jatim.
Sementara itu, Kapolda Jatim menambahkan, untuk jumlah personel yang nantinya disiagakan dalam pengamanan Hari Lahir NU ada sebanyak 4.907 personel. Dari jumlah itu, kemungkinan juga bisa bertambah. Karena kawasan stadion akan disterilkan saat kegiatan puncak Harlah NU.
“Kita juga sedang berkoordinasi dengan stakeholder, baik dalam dan luar Jatim guna mempermudah dropping peserta. Karena area di dalam terbatas, Ibu Gubernur meminta agar nanti peserta tidak masuk ke dalam GOR. Karena panitia akan menyiapkan LED dan Videotron di 62 titik,” ungkap Kapolda Jatim.
(ek/pr/um)