Kementrian PUPR Gunakan EWS Cegah Bencana di Kabupaten Manggarai

3 January 2023 - 18:40 WIB
antaranews.com

Tribratanews.tribratanews.com - Manggarai. Kementerian PUPR RI memasang early warning system (EWS) atau sistem peringatan dini di Jembatan Gongger melintasi Kali Wae Pesi di Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Pulau Flores, Selasa, (3/1/23).

Pemasangan EWS di Jembatan Gongger menggunakan dua peralatan, yaitu untuk deteksi curah hujan dan debit air.

Baca juga : Kapolda Sumut Tinjau Langsung Situasi Arus Lalin di Tol Sinaksak-Dolok Morawan

Sekertaris Camat Reo, Teobaldus Juanedin menjelaskan, EWS dipasang untuk peringatan dini pada masyarakat dalam menghadapi bencana sebagai tindakan memberikan informasi dengan bahasa yang mudah dicerna oleh masyarakat

“Kami mengapresiasi pemasangan perangkat EWS sehingga bisa mendeteksi lebih awal jika ada tanda-tanda bencana,” terang Sekertaris Camat Reo.

Pemasangan EWS di Kecamatan Reok sebenarnya bukan hal baru. Informasi dari pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Reok, Ale Nabo, pada tahun 2017 EWS terpasang pada dua titik yaitu Kampung Nanga dan Mata Air.

(af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment