Kapolda Sumut Pantau Langsung Gebyar Vaksinasi Booster di Pematangsiantar

24 February 2022 - 21:55 WIB
www.tribratanews.com - Pematangsiantar. Kapolda Sumut Irjen. Pol. Panca Putra Simanjuntak melaksanakan kunjungan kerja di kota Pematangsiantar dalam rangka gebyar vaksinasi booster, Kapolda berpesan kepada jajaran Forkopimda Kota Pematangsiantar agar bersatu padu, bahu membahu mensukseskan vaksinasi dan gencarkan vaksinasi door to door khususnya kepada lansia.

“Saya bersama dengan Pangdam I Bukit Barisan akan terus berupaya dalam menjalankan amanah dari Bapak Kapolri dan Bapak Presiden, bahwa sebelum Mei 2022, diharapkan seluruh masyarakat Sumut, sudah divaksin 1 dan 2 di atas angka 70 %. Dan sesuai arahan Bapak Kapolri, minggu ini, semua wilayah harus dapat mencapai 70%. Ini semua kita capai dengan saling bekerja sama,” jelas Kapolda, Kamis (24/2/22).

Irjen. Pol. Panca Putra Simanjuntak mengapresiasi kinerja Forkopimda yang bekerjasama dengan Kantor Pos Pematangsiantar saat pembagian BLT juga mengajak masyarakat untuk vaksin dosis I, II maupun dosis III. Dan dengan langkah – langkah seperti ini, kita dapat mengejar percepatan vaksinasi dengan harapan masyarakat Pematangsiantar mendapatkan vaksin secara merata.

“Untuk itu, saya mengajak seluruh pimpinan Forkopimda di 33 Kabupaten/Kota agar berjuang bersama – sama dengan menyadarkan masyarakat taat prokes dan kalau ada kesulitan agar segera dilaporkan. Saya bersama Pangdam I/BB siap membantu,” jelas Kapolda.

Share this post

Sign in to leave a comment