As SDM Pastikan Personel Pengamanan Pemilu Dalam Kondisi Sehat

29 August 2023 - 11:28 WIB
Foto: Dok. Polri

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Asisten Kapolri bidang SDM (As SDM) Irjen. Pol. Dedi Prasetyo bersama dengan Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Pusdokkes) melakukan evaluasi terkait penyebab banyaknya anggota di usia 50 tahun meninggal dunia. Kemudian, akan dilakukan analisa apakah faktor penyebabnya karena kelelahan.

Dirinci, jumlah anggota yang meninggal dunia tersebut mencapai 30 orang pada 2019. Mulai dari pangkat Irjen. Pol. hingga tamtama.

Baca Juga:  As SDM Ingatkan Pentingnya Peran Polwan Dalam Mengawal Pemilu 2024

“Kita melihat nanti dokter akan menganalisa apakah faktor keletihan ini bisa mengakibatkan seseorang ini kesehatannya menjadi drop nanti dokter akan menilai,” ujar As SDM, Selasa (29/8/23).

Menurut As SDM, akan ada kebijakan mengenai pengaturan anggota berdasarkan usia. Terlebih, dalam menghadapi Pemilu 2024, akan ada penempatan siapa saja yang berhadapan langsung dengan masyarakat dan siapa sebagai pengendali di dalam markas.

“Dari situ baru nanti ada kebijakan untuk 2024 anggota-anggota Polri yang terlibat langsung di dalam pengamanan di TPS itu harus memiliki catatan kesehatan yang cukup memadai dan usianya tidak boleh di atas 50 tahun karena potensi 50 tahun itu kecenderungan kondisi seseorang itu semakin menurun,” jelas As SDM.

(ay/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment