Amankan Lokasi Kebakaran di Plumpang, Polri Turunkan 400 Personel Gabungan

4 March 2023 - 23:00 WIB
inilahkendari.com

Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Polda Metro Jaya menurunkan 400 personel gabungan dalam rangka mengamankan lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. Personel tersebut juga diturunkan dalam rangka memberikan pelayanan kepada korban yang tinggal di pengungsian. 

"Sebanyak empat Satuan Setingkat Kompi (SSK) atau sebanyak 400 personel gabungan dari Satuan Brigade Mobile dan Direktorat Samapta Polda Metro Jaya telah kita terjunkan," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K., berdasarkan keterangan tertulis dilansir dari Antara, Sabtu (4/3/23).

Baca juga : Korlantas Polri Kirim R4 dan 23 Personel Polda Jatim Ke WSBK 2023 Mandalika

Kabid Humas juga menungkapkan bahwa tujuan 400personel tersebut selain mengamankan lokasi, anggota juga akan memberikan pertolongan dan pelayanan kepada warga yang terdampak peristiwa tersebut. 

"Selain keamanan juga melakukan evakuasi hingga memberikan pertolongan dan pelayanan untuk masyarakat," tutupnya.

(my/af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment