Polisi Selidiki Akun yang Lecehkan Istri Walikota Solo, Selvi Ananda

31 May 2023 - 13:30 WIB
Foto: Viva.co.id

Tribratanews.tribratanews.com - Solo. Viral di media sosial terkait komentar warganet dengan nada tak pantas yang menyiratkan pelecehan seksual secara verbal terhadap istri Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda. Diketahui, sebelumnya Gibran mengomentari cuitan bernada merendahkan terhadap istrinya itu di akun Twitter-nya. Akun yang melecehkan Selvi Ananda itu pun telah dilaporkan oleh DPD Partai Solidaritas Indonesia.

Menindaklanjuti laporan tersebut, Polresta Solo pun akan menindaklanjuti laporan dugaan pencemaran nama baik dan pelecehan seksual secara verbal terhadap istri Gibran Rakabuming, Selvi Ananda. Kapolresta Solo, Kombes. Pol. Iwan Saktiadi, S.I.K., M.H., M.Si., menjelaskan bahwa jajarannya masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas dari pemilik akun Twitter @p4** yang diduga menuliskan kata-kata tidak pantas untuk Selvi Ananda.

"Sudah kami terima untuk tindak lanjut. Nanti itu kemampuan dari divisi cyber yang akan mengungkap. Dari siapa yang mengunggah," jelas Kapolresta Solo dilansir dari TribunSolo, Selasa (30/5/23).

Baca Juga:  Hilang di Pantai Bedukang Bangka, Dua Nelayan Ditemukan Tewas

Kapolres mengungkapkan bahwa proses penyelidikan tersebut membutuhkan bantuan dari Polda Jateng karena keterbatasan teknis yang dimiliki Polresta Solo.

"Jika memang dari polres tidak punya kekuatan menganalisis karena keterbatasan teknis kami kita akan berkoordinasi dengan Polda. Tidak menutup kemungkinan mungkin ada assessment dari Polda yang meminta dilimpahkan akan kami limpahkan"

Kapolres menambahkan bahwa proses penyelidikan dilakukan berdasarkan sejumlah barang bukti yang diberikan pelapor.

"Dari hasil laporan yang kami terima, keterangan si pelapor, bukti-bukti yang disodorkan pelapor itu menjadi pijakan untuk melangkah," tutupnya.

(my/hn/um)

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment