Polisi Amankan 7 Pelaku Pembacokan Anggota Polisi

31 October 2023 - 11:15 WIB
Foto: Ilustrasi

Tribratanews.tribratanews.com - Jambi. Brigadir Andri Sitompul, seorang anggota Polisi yang bertugas di Ditreskrimsus Polda Jambi, menjadi korban pembacokan sekelompok remaja geng motor di Jalan Kimaja, RT 19, Kelurahan Simpang III Sipin, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, pada Minggu kemarin.

"Benar kejadiannya pembacokan tersebut dan korban anggota Polri," ungkap Kapolresta Jambi Kombes. Pol. Eko Wahyudi S.I.K., M.H., Senin (30/10/23).

“Kita sejauh ini sudah mengamankan 7 orang pelaku pembacokan tersebut. Pelaku diamankan oleh tim gabungan sedangkan empat orang lagi masih kita kejar oleh Resmob Polda Jambi, Ditreskrimsus Polda Jambi, dan Satreskrim Polresta Jambi,” jelasnya

Baca Juga:  Polda Sumut Berhasil Mengungkap 1,186 Kasus Tindak Pidana Narkoba Kurang Lebih 48 Hari

Sebanyak ketujuh pelaku yang sudah diamankan yakni Figo Yuki Septian (19), MFB (17), Sahrul Akbar (19), Arvindra Risky (19), Anggi Saputra (18), MDG (17), dan RA (17). Polisi juga turut mengamankan senjata 2 buah senjata tajam yang digunakan pelaku.

Kapolresta itu menjelaskan bahwa “Ada dua orang yang menjadi korban pembacokan selain Brigadir Andri Sitompul, yakni, Candra (29) yang saat ini sedang dirawat di RS Bhayangkara Jambi  karena mengalami luka robek di kepala dan punggung,”

Pembacokan ini diketahui terjadi karena Brigadir Andri hendak melerai keributan remaja di sekitar TKP. Di mana saat itu, korban berada tak jauh dari lokasi.

(pt/pr/nm)

in Hukum

Share this post

Sign in to leave a comment