Tribratanews.tribratanews.com - Jakarta. Kepolisian berhasil mengungkap temuan baru dalam kasus tewasnya seorang bapak berinisial HR (50) dan anak kandungnya AQ (2) di dalam rumah di Koja, Jakarta Utara pada Sabtu (28/10/23) lalu. Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol. Gidion Arif Setyawan, S.I.K., S.H., M.Hum., menjelaskan bahwa bercak darah yang tertinggal di tubuh istri korban berinisial NH (31) merupakan darah milik HR yang diduga menempel saat NH mengangkat jasad suaminya dari kamar mandi.
Baca Juga: Simak Apa Saja Manfaat Brokoli Bagi Penderita Diabetes
"NH tak kuasa mengangkat tubuh suaminya sehingga terjatuh lagi. Itu menyebabkan bercak pada bagian tubuh sang istri," jelas Kapolres Metro Jakut, setelah pelaksanaan apel Satgas pencegahan tawuran, Sabtu (18/11/23).
Berdasarkan hasil tes DNA, darah tersebut dipastikan milik HR. Gidion menduga darah itu ke luar tubuh saat HR terjatuh di depan kamar mandi.
Namun pihaknya masih menunggu hasil uji laboratorium forensik secara lengkap keluar dari Rumah Sakit Polri Kramatjati agar dapat memutuskan penyebab pasti terjatuhnya pria yang memiliki dua anak tersebut.
Hingga kini, polisi masih terus mencoba mengungkap misteri kematian ayah dan anak di dalam ruang tertutup itu.
(my/hn/nm)